OLAHRAGA, JURNALTODAY.CO – Kejutan dari Khvicha Kvaratskhelia dkk belum berakhir. Setelah lolos ke Euro 2024 untuk kali pertamanya, Georgia belum berhenti mengukir cerita manis.
Terbaru, mereka berhasil menyegel satu tempat di babak 16 besar Euro 2024. Istimewanya, satu tiket yang mereka dapatkan itu usai membungkam juara Grup F, Portugal dengan dua gol tanpa balas.
Hasil itu pun membuat mereka menggusur tempat Ceko di peringkat tiga yang mengalami kekalahan 1-2 saat menghadapi Turki. Georgia pun menjadi salah satu tim predikat terbaik.
Mereka merebut satu tiket tersisah dari jalur peringkat tiga terbaik menyusul Slowakia. Georgia menyisihkan Hungaria dari Grup A dan Kroasia yang menghuni Grup B.
Mengikuti jejak Portugal dan Turki ke babak 16 besar, skuad asuhan legenda Prancis, Willy Sagnol itu sudah ditunggu salah satu tim favorit juara, Spanyol yang berstatus juara B.
Jika Georgia mengukir cerita indah dalam debut mereka di Euro, cerita berbeda untuk Ukraina yang dengan berat hati harus menjadi satu dari negara yang tersingkir di fase grup.
Menghadapi Belgia di pertandingan terakhirnya, Ukraina hanya mampu bermain imbang. Di waktu bersamaan, hasil yang sama juga ditorehkan dalam laga Romania vs Slowakia.
Akhir dari Grup E memang yang paling dramatis di Euro 2024. Semua negara mengoleksi poin yang sama, yakni empat. Namun, hanya tiga yang bisa lolos. Ukraina mencatat sejarah sebagai negara yang tersingkir dengan torehan empat poin.(as)