Samarinda – Deni Hakim Anwar, Sekretaris Komisi IV DPRD Kota Samarinda, menekankan pentingnya peningkatan keterampilan warga sebagai prioritas utama dalam pembangunan di wilayahnya, khususnya di Samarinda Kota dan Samarinda Ilir.
“Meskipun pembangunan infrastruktur penting, namun peningkatan keterampilan warga menjadi fokus utama saya. Saya lebih ingin mewariskan legacy berupa ilmu,” ungkap Deni (16 Mei 2024).
Deni menegaskan bahwa melalui Program Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Keterampilan (Probebaya), kegiatan-kegiatan di wilayahnya akan lebih menonjolkan pelatihan keterampilan, ketahanan, dan kegiatan positif lainnya yang dapat membangun kemandirian warganya.
“Saya ingin kegiatan ini bisa berlanjut secara turun-temurun dan tetap berjalan,” tambahnya.
Ia juga berkomitmen untuk memperkuat kemandirian masyarakat melalui peningkatan keterampilan dan pembangunan berkelanjutan, sehingga wilayahnya dapat berkembang secara holistik dan berkelanjutan.
“Komisi IV DPRD Kota Samarinda bertekad untuk terus mengimplementasikan program-program yang mendukung peningkatan keterampilan dan kemandirian masyarakat, sebagai bagian dari upaya menuju pembangunan yang berkelanjutan di Kota Samarinda,” pungkasnya.(Adv/ DPRD Kota Samarinda)