Pembinaan Atlet Disabilitas Kaltim Terus Didorong oleh Dispora

Keterangan foto: AA Bagus Surya Saputra Sugiarta, Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dispora Kaltim

Samarinda, Jurnaltoday.co – Kaltim terus berupaya meningkatkan pembinaan bagi atlet disabilitas. Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dispora Kaltim, AA Bagus Surya Saputra Sugiarta, menyampaikan bahwa pihaknya telah berdiskusi dengan National Paralympic Committee (NPC) Kaltim terkait dengan pembinaan atlet disabilitas di daerah ini.

“Kami sudah membicarakan dengan NPC Kaltim tentang pembinaan awal atlet disabilitas,” kata Bagus, Kamis (14/11/2024).

Menurut Bagus, meskipun sudah ada upaya pembinaan atlet disabilitas, proses pelatihan seringkali dilakukan oleh pelatih yang fokus pada atlet biasa.

“Selama ini pembinaan itu dilakukan oleh pelatih untuk atlet non-disabilitas, tetapi mereka dilatih untuk atlet disabilitas,” jelasnya.

Hal ini menandakan perlunya pengembangan lebih lanjut dalam sistem pembinaan yang lebih spesifik untuk atlet disabilitas.

Lebih lanjut, Bagus juga menyoroti pentingnya peran guru olahraga di Sekolah Luar Biasa (SLB), yang menjadi salah satu kunci sukses dalam pembinaan atlet disabilitas.

Bacaan Lainnya

“Guru olahraganya sangat penting. Bagaimana di SLB, misalnya, guru olahraga di sana? Itu belum ada pemantauan yang maksimal,” ujarnya.

Dispora Kaltim berencana untuk lebih fokus pada pemantauan guru olahraga di SLB agar proses pembinaan bisa lebih optimal.

Selain itu, Dispora Kaltim juga merencanakan kegiatan Gathering Olahraga, yang menjadi ajang penting untuk mengumpulkan para atlet dan pihak terkait untuk berbagi pengalaman serta memperkuat sinergi dalam pembinaan.

“Setiap tahun, kami mengadakan acara Gathering Olahraga, yang juga menjadi ajang silaturahmi dan evaluasi dalam pembinaan olahraga, termasuk atlet disabilitas,” pungkas Bagus.(Myg/Adv)