Diskominfo Kukar, Jurnaltoday.co – Pada Jum’at 21 Maret 2025 kemarin, Sekda Kukar Sunggono hadiri hantaman Al-Qur’an dan kegiatan buka bersama keluarga besar ASN Dan non ASN Dinas Pekerjaan Umum dan Dinas perumahan dan kawasan permukiman Kab. Kutai Kartanegara.
Yang mana kegiatan ini berlangsung di kantor Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Kutai Kartanegara.
Acara yang mengusung tema semangat Ramadhan 1446 H, momen hijrah diri menjadi lebih baik dan tangguh, ini dimulai dengan khataman Al-Qur’an, yang kemudian dilanjutkan dengan ceramah singkat oleh Ustadz Bisron.
Selda Kukar, dalam sambutannya merasa bangga dan memberikan apresiasi kepada Keluarga Besar Dinas Pekerjaan Umum dan juga Dinas perumahan dan kawasan permukiman Kabupaten Kutai Kartanegara atas pelaksanaan Khataman al-Qur’an.
“Ini merupakan komitmen serta konsistensi ini tentu patut untuk dijadikan role model bagi seluruh OPD dan perangkat pemerintahan daerah lainnya, khususnya dalam membaca maupun dalam hal pembelajaran Al-Qur’an.” ungkapnya.
Pelaksanaan acara khataman Al-Qur’an ini menjadi bukti bahwa mengaji ataupun mengkaji Al-Qur’an dapat berjalan beriringan dengan aktivitas apa pun yang kita jalani ketika ada komitmen dan sikap istiqomah dalam melaksanakannya.
“Bupati sudah mengingatkan dengan dikeluarkannya untuk Perda gema maka ASN menjadi pelopor dalam pelaksanaan dan saya sangat mengapresiasi semangat ASN dalam melaksanakannya.” imbuh Sunggono.
Dirinya juga meminta kepada seluruh ASN guna melaksanakan salat berjamaah di masjid atau Musala setiap waktu salat.
Dirinya menjelaskan terkait gerakan Etam mengaji yang sangat erat hubungannya dengan core value ASN berakhlak. ASN berakhlak itu bukan hanya akronim dari berorientasi pelayanan akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif tapi juga bisa menunjukkan kepada masyarakat secara keseluruhan bahwa ASN di Kukar itu patut dikatakan berakhlak dengan berpedoman Al-Qur’an.
Kegiatan ini pun akhirnya ditutup dengan buka puasa bersama dilanjutkan dengan salat magrib berjamaah.