NASIONAL, JURNALTODAY.CO – Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) akan menggelar Musyawarah Nasional (Munas) II. Berlangsung di Jakarta, 21 hingga 22 Juni 2025 dengan mengusung tema Bikin Terang Indonesia.
Menilik sejarah singkat JMSI, organisasi perusahaan pers yang menaungi media siber atau media online ini diidirikannya di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, 8 Februari 2020,
Tak butuh waktu lama, JMSI berada di waktu dan tempat yang tepat. Derasnya pertumbuhan media siber berdampak pada membesar dan meluasnya organisasi besutan penerima Press Card Number One, Teguh Santosa.
Dua tahun berjalan, kerja keras kolektif pengurus pusat maupun di daerah berbuah manis. Tahun 2022 melalui SK Dewan Pers No. 15/SK-DP/I/2022 yang ditandatangani pada 10 Januari 2022., JMSI ditetapkan menjadi konstituen Dewan Pers.
Bikin Terang Indonesia, oleh JMSI mencerminkan semangat membangun ekosistem pers yang sehat, profesional, dan membawa manfaat nyata bagi demokrasi serta pembangunan nasional.
Berkaca pada pelaksanaan agenda-agenda nasional sebelumnya, terakhir Rakernas III JMSI yang berlangsung sukses di Samarinda, Kalimantan Timur, maka target pelaksanaan Munas II JMSI di Jakarta pun akan berlangsung sesuai dengan harapan perusahaan-perusahaan yang tergabung di dalamnya.
Direncakan Munas II JMSI tidak hanya menjadi agenda pemilihan struktur yang baru. atau pembacaan Laporan Pertanggungjawaban pengurus yang dipimpin Tehuh Santosa, lebih dari itu. Munas II diharapkan bisa menjadi ruang konsolidasi, membahas hal strategis demi tercapainya harapan bersama, Bikin Terang Indonesia.
Peserta Munas sendiri, akan diikuti 29 Pengurus Daerah JMSI yang telah memenuhi syarat sebagai peserta Munas berdasarkan ayat 1 Pasal 9 serta ayat 2 dan ayat 3 Pasal 18 Anggaran Dasar JMSI.
Selamat dan sukses untuk penyelenggaraan Musyawarah Nasional (Munas) II Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI), Bikin Terang Indonesia.